Notification

×

Iklan

Iklan

Hari AIDS Sedunia

Minggu, 01 Desember 2019 | 23:36 WIB Last Updated 2019-12-01T17:00:17Z
#Healthies, taukah kamu bahwa 1 Desember diperingati sebagai #WorldAIDSDay?

Peringatan HAS merupakan momentum penting utk meningkatkan kepedulian masyarakat dunia dlm menghentikan epidemi HIV/AIDS, yg mana di Indonesia jmlah infeksi HIV sebanyak 349.882 (Juni 2019). #StopStigma

Sedangkan pada tahun 2016 estimasi jumlah ODHA di Indonesia sebanyak 640.433 orang dengan penyebaran di seluruh provinsi di Indonesia. Hal ini menandakan bahwa tidak ada provinsi di Indonesia yang bebas HIV-AIDS.
#StopStigma 
#WorldAIDSDay 
#WorldAIDSDay2019

Antara tahun 2000-2018, infeksi HIV turun 37% & kematian terkait HIV turun 45%, sebanyak 13,6 juta jiwa diselamatkan karena (ARV) ART. Prestasi ini hasil dari upaya besar program HIV nasional yg didukung masyarakat & mitra pembangunan internasional.#StopStigma #WorldAIDSDay2019

Namun, saat ini sebanyak 23% ODHA putus pengobatan ARV. Padahal, ARV  bisa dimanfaatkan secara gratis di RS dan Puskesmas di 34 Propinsi, 296 Kabupaten/Kota.
#StopStigma
#WorldAIDSDay 
#WorldAIDSDay2019

Lantas, apa strategi @KemenkesRI untuk menghentikan endemi HIV/AIDS?

Caranya dengan menerapakan STOP yaitu Suluh, Temukan, Obati, dan Pertahankan.

Upaya ini sekaligus untuk mencapai Three Zero ditahun 2030.
#StopStigma
#WorldAIDSDay 
#WorldAIDSDay2019

Tujuan dari Three Zero tahun 2030 yaitu :

1) Tidak ada lagi penularan infeksi baru HIV
2) Tidak ada lagi kematian akibat AIDS
3) Tidak ada lagi stigma dan diskriminasi pada orang dengan HIV AIDS (ODHA).
#StopStigma 
#WorldAIDSDay 
#WorldAIDSDay2019

Mulai sekarang, ayo bersama kita cegah dan kendalikan HIV/AIDS, #StopStigma serta jangan ada lagi diskriminasi bagi ODHA. 
#WorldAIDSDay  
#WorldAIDSDay2019

Sumber: Twitter Kementerian Kesehatan






×
Berita Terbaru Update