Notification

×

Iklan

Iklan

Cegah Obesitas, Jaga Pola Makan Tak Kalah Penting dari Olahraga

Jumat, 24 April 2015 | 09:17 WIB Last Updated 2015-04-24T02:19:22Z




Aktivitas fisik dapat memperbanyak kebutuhan kalori tubuh sehingga menjadi salah satu cara yang baik dilakukan untuk membakar lemak berlebih. Namun ahli mengatakan agar seseorang jangan hanya fokus pada aktivitas fisik saja karena sebetulnya efek olahraga terhadap obesitas minim.

Dalam sebuah editorial di British Journal of Sports Medicine, tiga ahli internasional mengatakan menjaga konsumsi makanan lebih disarankan untuk menurunkan berat badan daripada hanya melakukan aktivitas fisik saja.

Faktor utama penyebab obesitas adalah kelebihan karbohidrat dan gula. Bila seseorang ingin menurunkan berat lewat aktivitas tapi tidak menjaga makanannya maka apa yang dilakukan bisa sia-sia.

"Seseorang yang obesitas tidak perlu banyak bergerak untuk menurunkan berat badan, mereka hanya perlu makan lebih sedikit. Kekhawatiran terbesar saya dari pesan yang ada saat ini ditangkap orang jadi Anda bisa makan apa saja selama Anda berolahraga," ujar Dr Aseem Malhotra, spesialis kardio dari London seperti dikutip dari BBC pada Jumat (24/4/2015).

Banyak pesan kesehatan dan pemberitaan media dikatakan Dr Malhotra terlalu menekankan pentingnya olahraga, padahal mengatasi sumber kalori yang berlebih tak kalah penting.

"Mementingkan olahraga tidak ilmiah dan salah. Anda tidak bisa mengungguli diet yang buruk," lanjut Dr Malhotra.

Namun meski demikian Prof Mark Baker dari National Institute of Health and Care Excellence mengatakan bukan berarti olahraga harus ditinggalkan. Intinya adalah tetap menjaga pola makan dan jauhi gaya hidup sedentary dengan aktif bergerak. (http://health.detik.com)
×
Berita Terbaru Update